Laporan Wisata Edukasi SMP Labschool Jakarta

Pada hari Kamis tanggal 19 Oktober 2017, kelas 7 dari SMP Labschool Jakarta mengadakan kunjungan ke PUSPIPTEK Serpong dan Skyworld di TMII. Kami semua datang ke Labschool sebelum pukul 6.30 menggunakan baju batik Labschool. Sampai di sekolah kita bebaris mengadakan doa bersama dan ada beberapa sambutan dari panitia serta pimpinan sekolah. Lalu kita menaiki bus dan pergi ke PUSPITEK Serpong.

Perjalanan menuju PUSPIPTEK membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam setengah atau 2 jam. Dalam perjalanan bus itu ramai sekali, banyak anak perempuan yang nyanyi nyanyi, ada juga yang teriak teriak, mengobrol, dan lain lain. Kita semua juga bermain, bercanda, makan bersama dan diberikan LKS(Lembar Kerja Siswa) untuk di isi saat berada di PUSPITEK DAN Skyworld.


Sampai di PUSPITEK Serpong, kita langsung berjalan menuju auditorium yang sangat besar. Di auditorium kita mendengarkan sambutan dan pengarahan dari pengurus pengurus PUSPIPTEK. Kita juga menonton video tentang PUSPITEK. Di akhir video, ada sesi tanya jawab bagi yang ingin bertanya. Salah satu pertanyaan yang ditanyakan oleh siswa SMP Labschool Jakarta adalah “Apa Visi dan Mini Puspitek Serpong”

Setelah acara sambutan selesai, kami kembali ke bus untuk memakai jas lab dan pergi ke laboratorium yang sudah ditentukan. Perjalanan sekitar 5 menit. Setiap kelas mengunjungi laboratorium yang berbeda. Kelas kami mengunjungi laboratorium uji emisi kendaraan bermotor. Disana kita tidak diperbolehkan untuk mengambil foto dan video. Kita juga melihat alat alat untuk mengetes kendaraan bermotor seperti alat untuk menguji gas buang kendaraan bermotor dan lain lain. Sesudah itu, kita boleh menanyakan beberapa pertanyaan untuk mengisi LKS yang sudah dibagikan.
Setelah kita ke lab, kita langsung menuju bus kanena akan berangkat ke Skyworld TMII. Di dalam bus, kita makan siang KFC, minum, ganti baju angkatan 26, dan lain lain. Ada juga siswa yang sudah mengantuk dan tidur di dalam bus. Kita juga melihat pemandangan di luar bus yang indah. Perjalanan dari PUSPITEK Serpong ke TMII memerlukan waktu sekitar 1 jam.




Tiba disana, kami Sholat Dzuhur terlebih dahulu di Masjid Diponogoro karena sudah masuk waktu Dzuhur. Setelah Sholat Dzuhur, kami langsung pergi ke Skyworld. Kemudian kita memasuki auditorium dan menonton video tentang tata surya yang berdurasi sekitar 40 menit. Disitu kita dijelaskan tentang planet-planet di tata surya. Kita juga mengisi beberapa soal yang terdapat di LKS. Keluar dari auditorium kita menuju ke sebuah ruangan seperti museum. Disitu banyak sekali penjelasan tentang tata surya kita seperti diameter planet, jarak planet dari matahari, astronot, penemu teleskop, roket buatan Indonesia, grafik tinggi roket, status roket, dan lain lain. Pada saat itu kita semua sedang mengisi LKS karena banyak jawaban LKS yang terdapat di tempat itu. Setelah itu, kita turun ke bawah untuk mengantri ke ruang 5 dimensi. Disitu antriannya sangat panjang dan udaranya panas walaupun di luar Skyworld hujan. Banyak siswa yang membaca tentang alien sambil menunggu antrian. Setelah menunggu antrian, akhirnya saya dapat giliran untuk menonton video di ruang 5 dimensi. Sebelum memasuki ruangan 5 dimensi, kita semua disuruh untuk mengambil kacamata khusus. Di dalam ruang 5 dimensi, kita duduk di kursi yang bisa begoyang-goyang. Awalnya saya senang sekali bisa memonton film itu, tetapi ditengah-tengah film, saya agak kesal karena tiba-tiba kursinya rusak (tidak bergoyang). Sesudah menonton film, saya agak kesulitan keluar dari kursi karena pada saat itu kursinya berhenti bergerak saat rollercoasternya sedang naik. Setelah akhirnya bisa keluar dari kursi, kita semua ke sebuah kantin yang makanannya lumayan enak seperti Popmie dan lain-lain. Di situ kita juga disediain camilan sore yaitu pizza. Setelah makan di kantin, kita menuju ke planetarium. Di dalamnya ada sebuah layar yang sangat besar di atapnya. Disana kami menonton film tentang luar angkasa lagi, film itu menjelaskan tentang tata surya kita dan menjelaskan tentang beberapa zodiak-zodiak. Kami menonton film itu cukup lama. Setelah menonton film, kami semua keluar dari planetarium dan menunggu di luar karena saat itu cuaca nya lagi hujan deras dan  menunggu bus kami untuk menjemput kami. Setelah kami memasuki bus, kami tidak langsung pulang tetapi kami pergi ke Masjid Dipenogoro. Di dalam Masjid, kami melaksanakan Sholat Ashar dan menunggu Azan Maghrib. Setelah Azan Maghrib, kita semua melaksanakan Shalat berjamaah. Akhirnya setelah Shalat Maghrib berjamaah, kita menaiki bus dan pulang menuju SMP Labschool Jakarta. Saat perjalanan pulang, rata - rata semua orang pada tidur. Kami sampai di SMP Labschool Jakarta sekitar jam 8, lalu kami pergi ke rumah masing-masing.

Komentar

Posting Komentar